Arsenal 2 Barcelona 2 Inter 1 CSKA 0
BARCA ARSENAL SERI
Arsenal yang sempat tertinggal dua gol akhirnya mampu memaksa Barcelona bermain imbang 2-2. Di akhir laga El Barca bermain dengan 10 orang setelah Carles Puyol dikartumerah.
Dalam laga leg 1 perempatfinal Liga Champions, Kamis (1/4/2010) dinihari WIB itu, Barca unggul lewat dua gol yang disumbangkan Zlatan Ibrahimovic. Namun gol Theo Walcott dan penalti Cesc Fabregas menyelamatkan The Gunners dari kekalahan.
Hasil imbang ini memang menguntungkan Barca yang akan melakoni laga keduanya di Nou Camp pekan depan. Sebab Alzugrana punya tabungan dua gol tandang dan cukup main imbang 0-0/1-1 atau menang, akan membawa mereka ke semifinal.
Sementara itu Arsenal harus membayar mahal perjuangannya ini dengan kehilangan Fabregas di partai keduanya karena akumulasi kartu. Tak hanya itu, Fabregas pun terlihat terpincang-pincang usai mencetak gol dan ada indikasi cedera lututnya kembali kambuh.
Jalannya pertandingan
Baru satu menit laga berjalan, Barca sudah mengancam gawang tuan rumah. Diawali corner, bola mengarah ke Sergio Busquets di kotak penalti dan ia pun lantas melepaskan sepakan mendatar ke arah gawang. Namun, laju bola masih bisa diblok oleh pemain Arsenal.
Masuk di menit ke-5 giliran Lional Messi yang membahayakan gawang Almunia. Aksi individu di depan kotak penalti Arsenal, diakhiri dengan sepakan keras kaki kiri namun kaki Almunia masih mencegah bola masuk.
Dan semenit sesudahnya, Zlatan Ibrahimovic membuang peluang emas. Dani Alves yang bebas di sisi kanan mengirimkan umpan datar ke depan gawang dan Ibra malah mengarahkan bola jauh di atas gawang Arsenal.
Ibra mendapat kesempatan mencetak gol lagi di menit ke-8. Mendapat bola di sisi kiri pertahanan Arsenal, Ibra yang bebas menggiring bola ke kotak penalti dan sambil dibayangi seorang pemain lawan, Ia menyepak bola dengan keras namun masih menyamping.
Di menit ke-13 Barca mendapat empat peluang mencetak gol. Diawali Ibra yang tendangannya di dalam kotak penalti usai mengecoh bek Arsenal masih ditepis Almunia. Dan bola rebound mengarah ke Xavi dan kemudian menyepaknya namun lagi-lagi Almunia masih bisa menepisnya.
Alves giliran yang menguji ketangguhan Almunia namun masih ada pemain Arsenal yang mem-blok bola. Dan terakhir Messi melepaskan sepakan keras yang masih belum bisa menjebol gawang Almunia.
Arsenal yang ditekan sepanjang 20 menit akhirnya bisa menciptakan peluang pada menit ke-22. Samir Nasri yang mendapat bola di sisi kanan pertahanan Barca melepaskan tembakan kaki kanan melengkung yang masih melebar di sisi kiri gawang Victor Valdes.
Barca memulai ancamannya lagi pada menit ke-32 ketika usaha Messi melepaskan diri dari kawalan pemain Arsenal diakhirnya dengan umpan pendek ke Ibra. Ibra sambil memutar badan melepaskan tembakan kaki kanan yang masih melebar.
Arsenal yang coba menyerang dan menusuk ke pertahanan Barca seringkali gagal karena ketangguhan duet Gerard Pique dan Puyol.
Baru satu menit babak kedua dimulai, Barca akhirnya mampu menjebol gawang Arsenal. Ibra yang mendapat bola di kotak penalti dengan dingin melambungkan bola melewati Almunia dan bersarang di pojok kanan atas.
Pada menit ke-52, umpan silang Gael Clichy menemui Nicklas Bendtner di kotak penalti dan disambut tandukanya. Valdes dengan gemilang menepisnya bola yang datang dari jarak dekat itu.
Barca menggandakan keunggulan pada menit ke-59. Xavi yang memegang bola melihat Ibra bebas kemudian mengumpan kepada rekannya itu. Ibra yang lolos dari jebakan offside menusuk ke kotak penalti dan tanpa ampun melepaskan tembakan keras ke pojok kiri atas gawang Almunia.
Walcott pada menit ke-68 memperkecil keadaan jadi 1-2. Kombinasi Nasri dan Bendtner dituntaskan umpan datar ke Walcott yang menusuk ke kotak penalti, kemudian melepaskan tembakan datar yang menembus jala Valdes.
Messi punya peluang pada menit ke-75. Umpan terobosan Xavi menemui Messi di sayap kanan dan Messi langsung berlari menuju kotak penalti untuk melepaskan sepakan ke arah gawang. Tapi bola masih bisa dihadang oleh Almunia.
Pada menit ke-83, Arsenal menyamakan kedudukan. Pelanggaran Puyol kepada Fabregas yang berpeluang mencetak gol berbuah penalti dan Puyol pun harus diusir keluar oleh wasit. Keputusan wasit Massimo Bussaca itu sempat diprotes keras oleh para pemain Barca karena tak sepatutnya Puyol dikartumerah.
Fabregas yang maju sebagai eksekutor sukses menyarangkan bola ke pojok kanan gawang. Skor pun jadi 2-2 dan bertahan hingga akhir laga.
Susunan pemain
Arsenal: 1-Manuel Almunia; 3-Bacary Sagna (14-Theo Walcott 66'), 10-William Gallas (15-Denilson 44'), 5-Thomas Vermaelen, 22-Gael Clichy; 4-Cesc Fabregas, 17-Alex Song, 2-Abou Diaby; 8-Samir Nasri , 52-Nicklas Bendtner, 23-Andrei Arshavin (27-Emmanuel Eboue 27').
Barcelona: 1-Victor Valdes; 2-Daniel Alves, 5-Carles Puyol, 3-Gerard Pique, 19-Maxwell; 15-Seydou Keita, 16-Sergio Busquets, 6-Xavi; 10-Lionel Messi (18-Gabriel Milito 85'), 9-Zlatan Ibrahimovic (14-Thierry Henry 76'), 17-Pedro
INTER SUKSES
Inter Milan hanya bisa meraih kemenangan tipis 1-0 atas CSKA Moskow dalam leg pertama perempatfinal Liga Champions. Gol sematawayang dibuat oleh Diego Milito.
Banyak menebar ancaman ke gawang CSKA, Kamis (1/4/2010) dinihari WIB, rapatnya pertahanan yang dikomandani kiper Igor Akinfeev membuat Inter kesulitan membuat gol. Apalagi sang kiper juga tercatat beberapa kali membuat penyelamatan penting.
Inter yang acap kurang rapih dalam penyelesaian akhir baru bisa menjebol gawang Akinfeev melalui Milito pada menit 65. Inilah satu-satunya gol dalam pertandingan.
Skor 1-0 di Giuseppe Meazza ini sebenarnya terbilang kurang memuaskan buat Inter yang pada pertemuan kedua pekan depan bakal ganti melawat ke Luzhniki Stadium, di mana mereka akan bermain di lapangan artifisial yang bisa jadi batu sandungan.
Jalannya Pertandingan
Saling ancam sudah terjadi sejak menit awal. Wesley Sneijder coba melepaskan tembakan jarak jauh yang masih melebar pada menit ketiga, sementara CSKA kemudian mendapatkan sepak pojok yang cukup berbahaya meski juga gagal dimanfaatkan.
Inter kembali memiliki peluang pada ment 11 lewat tendangan bebas Sneijder di sisi kiri. Bola dia layangkan untuk ditepis Igor Akinfeev dan bola liar kemudian disepak Dejan Stankovic kendati masih jauh dari sasaran.
CSKA langsung ganti mendapat peluang lewat sebuah tendangan bebas lain, kali ini tepat ke arah gawang dari jarak 28 meter. Sial untuk tim tamu, arah tendangan masih tepat ke pelukan Julio Cesar.
Goran Pandev menguasai si kulit bundar pada menit 21. Merasa dapat ruang tembak cukup, dia pun menyepak bola keras-keras walau hasilnya masih sedikit menyisir luput dari sasaran.
Inter meretas serangan balik pada menit 32 lewat Samuel Eto'o. Tampak menjanjikan, posisi Pandev ketika menerima bola dari Eto'o ternyata justru sudah offside.
Eto'o gantian mengancam gawang CSKA empat menit kemudian. Meliuk menghindari pemain lawan, Eto'o lantas berhasil menemukan ruang untuk menendang. Sial untuk Inter, bola yang deras menuju gawang malah mengenai Esteban Cambiasso yang juga dalam posisi offside.
Inter mengancam lagi jelang turun minum. Dari kombinasi Pandev dan Diego Milito, Sneijder berkesempatan menceploskan bola meski lagi-lagi peluang itu terbuang.
Empat menit memasuki babak kedua, Maicon menyambut bola liar hasil dari sepak pojok dengan sepakan keras. Bola menyusuri tanah dengan cepat dan mengenai kaki Eto'o yang gagal bereaksi. Akinfeev pun mengamankan.
Pada menit 54 Julio Cesar dipaksa melompat untuk menepis bola hasil dari sepakan keras Pavel Mamaev dari luar kotak penalti. CSKA pun hanya dapat sepak pojok yang kemudian tak berbuah apa-apa.
Lagi-lagi Inter mendapat peluang emas dan membuangnya pada menit 60. Mendapat umpan terobosan dari Cambiasso dan lolos dari jebakan offside, Stankovic tinggal memiliki kiper di hadapannya. Tapi karena tak tepat menendang, hasil sepakannya pun lemah.
Tiga menit kemudian kerjasama Pandev dengan Sneijder diakhiri dengan tendangan keras ke arah gawang. Kali ini Akinfeev harus meregang menyelamatkan gawang. Semenit kemudian, giliran tendangan Eto'o yang dijinakkan sang kiper.
Akinfeev akhirnya takluk pada menit 65. Menerima umpan Sneijder, Milito mengelak dari lawan sebelum melepas tembakan menyusur tanah. 1-0 Inter.
Tekanan terus ditambah Inter dan dua menit kemudian Marco Materazzi sukses menanduk bola hasil sepak pojok kendati belum tepat pada sasaran.
Pandev nyaris membuat skor jadi 2-0 di menit ke-70. Dari sisi gawang, dia mengecoh lini belakang CSKA dan kemudian mengirim bola ke arah gawang yang sudah ditinggal Akinfeev. Tapi masih ada Vasily Berezutsky yang memotong laju bola di garis gawang.
Sneijder! Dari sebuah kerjasama apik di tepi kotak penalti, bola diarahkan ke Sneijder yang ada di sebelah kiri dan tak terkawal. Tinggal berhadapan dengan kiper, keputusan Snijder menembak ke sisi dekat tidak berbuah karena hasilnya jauh melebar.
Gawang Akinfeev kemudian diberondong dua tembakan punggawa Inter secara berturut-turut. Keduanya berhasil dimentahkan oleh sang kapten yang juga kiper timnas Rusia tersebut.
Susunan Pemain:
Inter Milan: 12-Julio Cesar; 13-Maicon, 23-Marco Materazzi, 25-Walter Samuel, 4-Javier Zanetti; 5-Dejan Stankovic; 19-Esteban Cambiasso; 9-Samuel Eto'o, 10-Wesley Sneijder, 27-Goran Pandev (McDonald Mariga '90); 22-Diego Milito
CSKA Moskow: 35-Igor Akinfeev; 24-Vasily Berezutsky, 6-Alexei Berezutsky, 4-Sergei Ignashevich, 42-Georgy Shchennikov; 22-Yevgeny Aldonin (Elvir Rahimic '76), 2-Deividas Semberas; 17-Milos Krasic, 18-Keisuke Honda (Alan Dzagoev '70), 11-Pavel Mamaev (Mark Gonzalez '73); 89-Tomas Necid
Hasil Liga Champion 1 April 2010, Arsenal - Barca Seri ,Inter Menang,
Mau Liburan ke Bali ? Paket Liburan ke Bali