BAYERN MUNICH- FIORENTINA (2-1)
ARSENAL - PORTO (2-1)
Bayern Munich memetik kemenangan 2-1 saat menjamu Fiorentina di leg I babak 16 besar Liga Champions. Sempat dibuat kesulitan, gol penentu kemenangan FC Hollywood berbau kontroversi.
Di Allianz Arena, Kamis (18/2/2010) dinihari WIB, Bayern lebih dulu memimpin lewat tendangan penalti Arjen Robben di masa injury time babak pertama. Per Kroldrup menyamakan kedudukan menjadi 1-1 saat paruh kedua baru berjalan lima menit.
La Viola dipaksa bermain dengan 10 orang sejak menit 73 menyusul diusirnya Massimo Gobbi. Kondisi tersebut mampu dimanfaatkan tuan rumah untuk menambah gol melalui Miroslave Klose di menit 89, meski gol tersebut berbau kontroversi lantaran Klose berada dalam posisi offside sekitar satu meter.
Kemenangan 2-1 masih terhitung riskan buat Bayern mengingat mereka akan menjalani pertandingan leg kedua di kandang Fiorentina dua pekan berselang. Franck Ribery dkk minimal harus bermain imbang demi mengamankan tiket ke babak delapan besar.
Sementara buat Fiorentina, kekalahan 2-1 tak menutup peluang mereka untuk lolos ke babak selanjutnya. Di kandang sendiri, skuad besutan Cesare Prandelli cuma butuh kemenangan 1-0 untuk bisa mencetak sejarah lolos ke babak perempatfinal.
Jalannya pertandingan
Berusaha mencuri gol di awal laga, Bayern langsung menggebrak sejak kickoff. Namun tembakan pertama ke arah gawang Fiorentina baru tercipta di menit 13, saat tendangan Mario Gomez dari sudut sempit memaksa Frey jatuh bangun menghalaunya.
Tiga menit berselang gantian gawang Bayern yang terancam. memanfaatkan buruknya barisan belakang FC Hollywood, Alberto Gilardino nyaris membuka keunggulan La Viola. Tapi di saat krusial bikin gol dia malah terjatuh dan cuma menghasilkan tendangan sudut.
Dimotori Marco Marchionni, Fiorentina mampu memberi perlawanan sengit pada tuan rumah. Namun kembali peluang yang diciptakan terbuang percuma lantaran crossing Juan Vargas gagal disentuh Cesare Natali di tiang jauh, padahal dia cuma butuh memantulkan bola yang luput dibuang Hans-Joerg Butt.
Franck Ribery menguji Frey dengan sepakan kerasnya di menit 23, meski luput dari sasaran. Sementara bola cungkil Robben pada Thomas Mueller juga gagal berujung gol, sang striker kesulitan mengontrol bola di muka kotak penalti karena dikepung beberapa pemain Fiorentina.
Di masa injury time Gomez akhirnya menjebol gawang Fiorentina melalui sebuah skema serangan balik. Tapi gol itu dibatalkan wasit karena menganggap telah lebih dulu terjadi pelanggaran di kotak terlarang dengan Ribery jadi korbannya. Hadiah penalti buat Bayern.
Sontekan Robben, yang maju sebagai eksekutor, ke arah kanan gagal dibaca oleh Frey. Bayern unggul 1-0 jelang turun minum.
Memasuki babak kedua Bayern dapat kejutan tak menyenangkan karena gawangnya kebobolan. Bola lambung hasil tendangan sudut mengarah ke tiang jauh dan dibelaokkan ke dalam gawang oleh Per Kroldrup. Fiorentina 1 Bayern 1.
Dalam posisi sama kuat, Bayern semakin menggencarkan serangan. Dengan kecepatan dan penguasaan bola yang sangat baik, Robben beberapa kali membuat barisan pertahanan 'Si Ungu' porak poranda. Namun mantan pemain Real madrid dan Chelsea itu juga tak mampu menutaskan sebuah peluang bersih saat sepakan kerasnya dalam posisi tanpa kawalan melenceng cukup sasaran.
berupaya meredam tekanan Bayern, Fiorentina justru kehilangan satu pemainnya. Wasit langsung mengeluarkan kartu merah pada Massimo Gobbi menyusul pelanggaran yang dia lakukan pada Robben.
Gobbi memang terlihat menyikut Robben yang tengah berusaha mengejar bola, namun dalam tayangan lambat terlihat kalau benturan yang terjadi antara kedua pemain tak terlalu keras.
Cuma diperkuat 10 pemain, Fiorentina tak bisa berbuat banyak selain berkumpul didaerah pertahanannya sendiri. Namun ketatanya barisan belakang La Viola membuat tuan rumah frustrasi karena gol yang dicari-cari tak kunjung datang.
Setelah menciptakan setidaknya tiga peluang emas, gol yang ditunggu akhirnya datang tepat satu menit sebelum bubaran. Namun gol kedua Bayern ini dapat protes keras dari kubu Fiorentina karena Klose berada dalam posisi offside saat menjebol gawang Frei.
Klose menggelorakan publik Allianz Arena melalui tandukan kepalanya, menyongsong umpan yang dilepaskan Ivica Olic, juga dengan kepala. Hakim garis dan wasit mengesahkan gol tersebut meski Klose terlihat jelas berdiri dalam posisi offside dengan jarak sekitar satu meter di belakang pemain terakhir Fiorentina.
Susunan Pemain
Bayern Munich: Butt; Lahm, Van Buyten (Contento 46), Demichelis, Badstuber; Robben, Van Bommel, Schweinsteiger, Ribery; Gomez (Klose 65), Muller (Olic 65)
Fiorentina: Frey; De Silvestri, Kroldrup, Natali (Pasqual 85), Gobbi; Montolivo (Donadel 83), Bolatti; Marchionni, Jovetic (Felipe 75), Vargas; Gilardino
Hasil Liga Champion 18 Pebruari 2010- Bayern Munich dan Porto lolos
Mau Liburan ke Bali ? Paket Liburan ke Bali